Sentra Batik Banten Mukarnas Bisa Belajar Membatik dengan 250 Motif

Sentra Batik Banten Mukarnas Bisa Belajar Membatik dengan 250 Motif Thumbnail

Sentra Batik Banten Mukarnas merupakan salah satu sentra batik yang bagus. Bagaimana tidak, di sana kamu bisa melihat berbagai koleksi batik dengan berbagai motif. Tidak hanya itu, kamu juga bisa melihat proses pembuatan batik secara langsung. Ada beberapa pengrajin batik yang akan memperlihatkan cara atau proses membuat batik. Kamu juga bisa belajar untuk membuat batik sendiri dari mereka. Sentra Batik banten Mukarnas ini terletak di Jl. Bhayangkara No. 5, Kubil, Cipocok Jaya, Kec. Cipocok Jaya, Kota Serang, Banten.

Batik Banten

Banten merupakan salah satu daerah di indonesia yang memiliki motif batik khas. Banten sendiri memiliki sekitar 250 motif batik yang cantik. Ada sekitar 170 motif batik yang sudah dipatenkan. Dari total 170an motif, 90 motif dipatenkan bersama ikatan arkeolog, sedangkan sisanya dipatenkan oleh ilmuan dari UI (Universitas Indonesia). Ada sekitar 80an motif batik yang belum dipatenkan karena berkaitan dengan filosofi.

Motif batik di setiap daerah di Indonesia memang memiliki ciri khas dan filosifi tersendiri di setiap motifnya. Motif batik banten sendiri memiliki ciri khas yang merujuk pada jejak arsitektur dan gerabah penginggalan Kesultanan Banten. Kalau untuk warna, motif batik banten cenderung berwarna abu-abu. Hal itu disebabkan karena air yang digunakan untuk membuat warna batik banten adalah air yang berasal dari tanah Banten. Hal ini yang membedakan batik banten dengan batik dari daerah lain. Selain itu warna abu-abu itu merupakan simbol dari perwatakan warga Banten. Warna ini melambangkan orang yang memiliki cita-cita tinggi, watak yang keras tapi pembawaan yang sederhana. Oleh karena itu warga banten banyak disegani.

Sejarah Batik Banten Mukarnas

Batik Banten Mukarnas merupakan upaya warga banten untuk mengembangkan nilai nilai ragam hias dari masa lalu atau kebudayaan leluhur. Pada masa prasejarah hingga peradaban islam, ragam hias yang dihasilkan adalah ragam hias berbentuk tumpal atau pucung rebung. Kemudian pada masa Islam, ragam hias tersebut berubah pemaknaannya dan disi dengan makna mukarnas (perukunan). Ragam hias Batik Mukarnas ini bisa ditemukan pada fragmen gerabah dan keramik. Batik Mukarnas juga diterapkan pada Ornamen Masjid Agung Banten pada sisi atapnya. Ada juga naskah-naskah kuno di Banten yang menggunakan Batik Mukarnas juga.

Sentra Batik Banten Mukarnas

Saat ini sudah ada pusat atau sentra batik di Banten. Di sini ada berbagai macam kain dengan motif batik khas banten. Ada juga penjelasan tentang filosofi dari motif batik tersebut yang bisa dipelajari. Contohnya motif batik “Kaibonan” diambil dari kata kaibon yang merupakan nama dari bangunan pagar yang mengelilingi istana. Motif Batik “Pamarangen” yang merupakan nama dari tempat bagi para pengrajin keris dan aksesoris keris di lingkungan kesultanan banten. Masih banyak lagi filosofi di balik nama motif batik khas banten yang bisa kamu pelajari.

Belajar membatik secara langsung juga bisa dilakukan di sana. Kita bisa membatik sebuah kain putih dengan motif batik khas banten. Mulai dari pengenalan motif, proses pencantingan, hingga melukis diatas kain. Ini cocok banget bagi siswa atau pengrajin yang baru mulai belajar membuat batik. Mereka bisa belajar langsung dari ahlinya.

Baca Juga :
5 Wisata Kampung Batik Indonesia yang Wajib Dikunjungi
Kampung Batik Semarang dan Sejarahnya

Itulah tadi beberapa hal yang perlu kamu ketahui tentang Sentra Batik Banten Mukarnas. Di Indonesia masih banyak sentra batik yang unik dan sangat menginspirasi. Untuk mengetahui informasi kerajinan tangan lainnya klik link : Blog Mariberkarya.

Kami Percaya bahwa Orang Indonesia Memiliki Kreativitas untuk Membuat Karya yang Berkualitas.
Tetap Belajar, Terus Berkarya dan Selalu Bersinergi.
Mariberkarya, Ini Karya Kita.

Mulai mengetik pencarian Anda diatas dan tekan enter untuk mencari. Tekan ESC untuk batal.

kembali ke Atas